Tuesday, December 4, 2012

LUPA SESUATU SANG IMAM MENYURUH SHOLAT

Suatu hari seorang laki-laki datang kepada Imam Abu Hanifah, mengadukan kepadanya tentang harta yang ia simpan namun ia lupa tempat menaruhnya. Maka Imam Abu Hanifah menyuruhnya untuk shalat malam sampai subuh, insya Allah dia akan ingat. Benarlah, ternyata ketika shalat, dia ingat tempat harta tersebut disimpan, lalu ia ambil. Paginya ia menemui Imam Abu Hanifah dan b ertanya, kok bisa tahu kalau ia bakal ingat tempat harta tersebut disimpan? Maka dijawab oleh Al Imam: “Karena aku tahu bahwa setan tidak akan membiarkanmu meneruskan shalat, sehingga ia mengalihkanmu dari shalat dengan dengan mengingat tempat hartamu itu.”